Inilah Teknologi yang Bisa Selamatkan Petani Gagal Panen

Di Terbitkan Ardana


Terbayang begitu menyakitkan hidup para petani yang mengalami kegagalan dari panen berhektar-hektar karena kekeringan, banjir, atau hama rakus yang menghancurkan tanaman. Namun kini teknologi mengambil alih untuk mencoba menyelamatkan nasib petani dari mimpi terburuknya: gagal panen.


 

Badan penelitian dan pengembangan (Balitbang) Kementerian Pertanian, baru-baru ini menciptakan sebuah sistem yang dapat membantu para petani menghindari mimpi buruknya.

'Kalender Tanam Terpadu' namanya, sebuah sistem dari penelitian yang dilakukan selama delapan tahun oleh Balitbang Kementerian Pertanian. Sistem yang dapat memberikan berbagai informasi tentang hal-hal penting yang harus dan tidak dilakukan para petani dalam bercocok tanam.

Kepala Seksi Jasa Penelitian Balitbang Kementerian Pertanian, Haryono memperkenalkan kalender pintar yang bertugas sebagai pemandu dalam bertani.

Melalui kalender tersebut, petani bisa mendapatkan informasi mengenai prediksi iklim selama beberapa bulan ke depan, info mengenai curah hujan untuk menghindari kekeringan, kemungkin banjir, estimasi waktu tanam, potensi tanaman, bahkan sampai informasi tentang kemungkinan hama yang akan merusak ladang beberapa bulan mendatang.

Praktis segala informasi penting yang dibutuhkan petani ada di sana. Pada sistem yang bisa didapatkan melalui akses web, aplikasi ponsel pintar berbasis Android, layanan pesan SMS, hingga BPPT di tiap provinsi.

"Kami sengaja menyediakan layanan dari yang hi-tech, hingga low-tech atau bahkan tanpa teknologi seperti penyuluhan ke kecamatan-kecamatan," kata Haryono dalam talkshow tentang Sistem Kalender Terpadu di areal parkir Keong Mas, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jumat (30/8/2013) sore.

Sangat mudah bagi petani, lanjut Haryono, untuk mengakses informasi kalender tersebut lewat layanan pesan SMS. "Sekarang tiap petani pasti punya HP (handphone), mereka tinggal kirim SMS ke SMS centre yang telah disediakan," jelasnya.

Kementrian Pertanian menyediakan SMS centre pada nomor 081235651111 untuk mengakses info tersebut. Petani hanya diharuskan mengirim SMS dengan format INFO(spasi)KATAM(spasi)NAMA KECAMATAN dan dikirim ke SMS centre dengan tarif reguler.

Semudah itu, berbagai info pertanian sudah berada genggaman. Sedangkan untuk aplikasi Android, sang petani canggih bisa mendapatkannya dengan mudah di Google Play Store secara gratis semudah mengunduh game Angry Birds.

Sedangkan untuk petani yang benar-benar belum terjangkau teknologi, tim khusus dibentuk untuk melakukan penyuluhan di seluruh provinsi di Indonesia.
(amr)



sumber | wowunic.blogspot.com | http://techno.okezone.com/read/2013/08/30/56/858399/teknologi-ini-penyelamat-petani-gagal-panen

kabar silla 31 Aug, 2013


-
Source: http://wowunic.blogspot.com/2013/08/inilah-teknologi-yang-bisa-selamatkan.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Diterbitkan Oleh : Lebihunik.com

ARTIKEL TERKAIT