Panitia Pelaksana AFF U-19 Raup Rp 1,9 Miliar

Di Terbitkan Ardana


Besarnya animo masyarakat untuk menyaksikan laga Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF 2013 tidak hanya menguntungkan bagi skuat Garuda Muda, tapi juga panitia pelaksana (panpel) pertandingan. Sempat terjadi insiden sebelum laga final. Calon penonton yang tak kebagian tiket membakar dan memecahkan kaca loket di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.


Menurut Panpel, sekitar 27 ribu lembar tiket partai final yang dicetak terjual habis. Jumlah itu di bawah kapasitas stadion yang mencapai 31 ribu. Sebelumnya, panpel menyatakan penjualan tiket di bawah kapasitas stadion sesuai dengan standar keamanan laga internasional.

Untuk final, tiket tribun VIP dicetak 500 lembar dan dijual Rp 100 ribu per lembar. Tribun utama dihargai Rp 75 ribu per lembar dan dicetak 5.500 lembar. Sedangkan tiket tribun ekonomi yang dicetak 21 ribu lembar, setiap lembarnya dihargai Rp 30 ribu. Dengan kondisi tersebut, maka Panpel ditaksir mendapat pemasukan sekitar Rp 1,9 miliar saat Indonesia menghadapi Vietnam di final.

Direktur Bisnis PSSI Edi Prasetyo tidak menampik, jika seluruh tiket tersebut terjual habis, pemasukan kotor yang didapat panpel bisa mencapai Rp 1,9 miliar. "Saya sebenarnya belum bisa mengatakan jumlah pemasukan berapa, karena masih dihitung bendahara," kata Edi seperti dikutip Goal, Senin (23/9/13).

Edi menambahkan, Rp 1 miliar lebih dalam hitungan kotor lantaran belum dipotong pajak, biaya keamanan, operasional panpel, serta beberapa biaya lainnya. "Pajak harus dipotong saat laga masih berjalan, karena saya tidak mau pajak dihitung setelah laga usai. Alhamdulilah, pajak akhirnya hanya 15 persen, setelah sebelumnya diminta sebesar 25 persen. Karenanya, saya mengucapkan terima kasih," ucapnya.

Selain final, lanjut Edi, tiga pertandingan lainnya di Sidoarjo juga disaksikan banyak penonton. Tiga pertandingan lain adalah saat Indonesia menghadapi Malaysia, melawan Vietnam, dan laga semifinal yang mempertemukan Garuda Muda dengan Timor Leste.

"Pertandingan lawan Malaysia, ada sebanyak 21.840 lembar yang terjual. Dan tiket pertandingan semifinal masih sisa, tidak sampai habis," ujarnya.

Indonesia akhirnya keluar sebagai juara setelah mengalahkan Vietnam lewat drama adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 0-0 hingga perpanjangan waktu. Timnas menang dengan skor 7-6.


http://static.liputan6.com/201309/timnas-130921b.jpg
 
sumber | wowunic.blogspot.com | http://bola.liputan6.com/read/700119/panpel-aff-u-19-raup-rp-19-miliar

UNIC 23 Sep, 2013


-
Source: http://wowunic.blogspot.com/2013/09/panitia-pelaksana-aff-u-19-raup-rp-19.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Diterbitkan Oleh : Lebihunik.com

ARTIKEL TERKAIT