Jam Penghitung Mundur Piala Dunia 2014 Rusak....Ada-ada Saja ya

Di Terbitkan Ardana


Setelah dipusingkan dengan demonstrasi besar-besaran di Piala Konfederasi 2013 yang menjadi pengantar Piala Dunia 2014, kini Piala Dunia 2014 kembali diwarnai dengan masalah. Untungnya, masalah ini tidak sebesar saat Piala Konfederasi.

 

Masalah kecil itu adalah tidak berfungsinya jam yang menghitung mundur waktu perhelatan Piala Dunia yang dilangsungkan di Brasil. Jam itu didirikan oleh panitia lokal daerah Pantai Copacabana. Jam yang disponsori perusahaan jam tangan asal Swiss, Hublot itu diresmikan oleh legenda sepakbola Brasil Pele.

Dalam sebuah foto terlihat waktu menunjukkan waktu 365 hari 5 jam 38 menit 11 detik. Bukannya menghitung mundur, jumlah hari pada jam itu ternyata tidak berubah, di mana tertahan di 365 hari atau satu tahun.

Hal serupa pernah terjadi menjelang Olimpiade London tahun lalu, ketika jam di Lapangan Trafalgar terhenti setahun sebelum Olimpiade 2011 yang dilangsungkan di London berlangsung. Anehnya, insiden itu mirip dengan serial komedi di tv Inggris, Twenty Twelve, yang tayang beberapa hari sebelumnya. (MTR/*)



sumber | iniunic.blogspot.com | http://bola.liputan6.com/read/656319/jam-penghitung-mundur-piala-dunia-2014-rusak

UNIC 19 Sep, 2013


-
Source: http://wowunic.blogspot.com/2013/09/jam-penghitung-mundur-piala-dunia-2014.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Diterbitkan Oleh : Lebihunik.com

ARTIKEL TERKAIT