Dengan Artikel sebelumnya yaitu Film Yang Ditunggu-tunggu di Tahun 2014 (Part 1) [Lihat Artikel Sebelumnya]
4. The Amazing Spider-Man 2
Peter belum melupakan janjinya pada ayah Gwen yang tewas akibat serangan The Lizard, bahwa ia akan menjauhi hidup Gwen demi keselamatannya. Namun janji itu sulit dijalankan Peter.
Kondisi tersebut kemudian berubah ketika karakter jahat Electro (Jamie Foxxx) bergabung dengan teman lamanya Harry Osborn (Dane DeHaan). Peter juga menemukan petunjuk baru tentang masa lalunya.
Bagi Anda yang penasaran dengan film tersebut, sepertinya harus bersabar. 'The Amazing Spider-Man 2' dijadwalkan tayang di bioskop AS pada 2 Mei 2014.
5. The Hobbit: There and Back Again
Bilbo, Gandalf dan para Dwarves berhasil menuntaskan misinya untuk menuju tempat yang dijaga Naga Smaug. Setelah mengambil timbunan emas di sana, apakah mereka akan pulang dengan selamat?
Saksikan jawabannya ketika film tersebut mulai tayang di bioskop pada 18 Juli 2014.
6. The Hunger Games: Mockingjay Part I
Setelah keluar sebagai pemenang, Katniss Everdeen (Jennifer Lawrence) telah menjadi simbol dari tindakan pemberontakan dari berbagai distrik dari Capitol. Katniss pun berencana untuk dilenyapkan.
Film ini dijadwalkan tayang pada 21 November 2014.
7. X-Men: Days of Future Past
Robot-robot tersebut digambarkan sebagai karakter antagonis di dalam geng X-Man. Sentinels memiliki program untuk menangkap dan membunuh mutant. Ia juga bisa terbang dan mendeteksi keberadaan mutant di sekitarnya.
Rumor tersebut berkembang setelah Property Creative Consultant Marvel Mark Millar membahas tentang kelanjutan cerita Wolverine cs. Ia mengungkapkan kemungkinan untuk melibatkan robot, perjalanan waktu, dan superhero di 'X-Men: Days of Future Past'.
Film arahan sutradara Bryan Singer itu dijadwalkan tayang di bioskop AS pada 18 Juli 2014.