Australia yang termasuk juga dalam 5 benua yang ada di Bumi ini memiliki 10 hal aneh. Bekas negara jajahan Inggris ini merupakan negara yang kaya akan kondisi alam yang mengagumkan, serta memiliki hewan-hewan yang jarang ditemui di beberapa negara lain.
Apa saja 10 hal aneh tentang Benua Kanguru ini?
1. Dilarang Tidak Ikut Pemilu
Di Australia sangat ilegal jika Anda tidak menyumbangkan suara Anda ketika pemilu. Pemilu di Australia biasanya jatuh pada hari Sabtu atau Minggu. Karena merasa akan melanggar hukum jika tidak memberikan pilihan pada pemilu, maka sampai tanpa busana pun tetap datang untuk menyumbangkan suaranya.
2. Laba-Laba Menguasai Kota
Ketika banjir melanda kota Wagga-Wagga, laba-laba yang ada di daerah padang sana mau tidak mau sampai mengungsi ke atas pohon. Serta tidak tanggung-tanggung membuat sarang sepanjang pohon sampai menutupi hampir semuanya.
3. Tumbuhan Beracun
Tumbuhan ini dikenal dengan nama Gympie-gympie. Tumbuhan ini dapat menyengat dan menyebabkan korbannya mengalami sakit hingga 3 bulan lamanya. Jarum-jarum racun yang melekat pada daunnya dapat mengakibatkan keracunan yang cukup parah bahkan sampai ada yang meninggal karena racunnya.
4. Foster's Large Tidak Terkenal di Australia
Bir dengan merk Foster yang terkenal di beberapa negara Barat seperti Amerika Serikat, ternyata tidak terkenal di Australia.
5. Australia Negara Sosial Ketiga
Seorang yang memiliki rasa sosial yang tinggi rela berjalan mengelilingi Australia mulai dari tahun 2011 lalu hingga tahun 2012 ini dengan menggunakan pakaian ala Star Wars, dengan misi untuk mendapatkan dana bagi sebuah yayasan anak. Pria ini bernama Jacob French, ia berhasil mengumpulkan uang sebanyak 88.523 dollar Australia.
6. Serangan Burung Magpies
Burung ini suka menyerang kepala orang yang sedang berjalan di bawahnya, sebab burung ini berubah menjadi agresif dan suka menyerang ketika dalam masa berkembang biak.
7. Penjahat yang Melarikan Diri Berulang Kali
Pria ini dikenal dengan nama Moodyne Joe. Dia adalah seorang narapidana yang berulang kali masuk penjara, tapi berulang kali juga berhasil melarikan diri.
8. Pendapatan Minimum di Australia
Pendapatan minimum di Australia adalah 7 dollar Australia per harinya dan di Australia masih ada sekitar 8% penduduk yang tidak memiliki pekerjaan.
9. Australia Pernah Mendenda NASA
Ketika Skylab milik NASA jatuh di bagian tenggara Perth dan menimbulkan kebakaran di sana, Australia mendenda NASA sebesar 400 dollar Australia karena dianggap buang sampah sembarangan. Denda itu tidak dibayarkan oleh pihak NASA selama 30 tahun, dan pada April 2009 baru dibayarkan.
10. Anjing Kereta
Anjing lucu yang bernama Bob ini selalu berkeliling Australia naik kereta. Dia mengikuti masinis yang sudah dikenalnya dan yang pasti tidak akan mengusirnya keluar dari kereta.
Itulah kesepuluh hal aneh yang terdapat di Australia. Bertambah lagi pengetahuan kita kan?
List of Weird
05 Dec, 2012
-
Source: http://toptentop.blogspot.com/2012/12/10-fakta-unik-tentang-australia.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com