SBY Naik Kereta ke Cirebon, Pengamanan Munas NU Diperketat

Di Terbitkan Ardana

[imagetag]

Cirebon  Pengamanan kota Cirebon, Jawa Barat, terus diperketat, hal ini dilakukan menyusul rencana kedatangan Presiden SBY ke kota Cirebon. SBY yang direncanakan akan hadir pada Musyawarah Nasional (Munas) Alim Ulama dan Konferensi Besar (Konbes) Nahdlatul Ulama di Pondok Pesantren Kempek, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat.

Pantauan di Cirebon pada Minggu (16/9/2012) pukul 10.45 WIB, pengamanan ketat sudah terlihat di sejumlah titik di Kota Cirebon. Sepanjang jalur yang dilalui dari melalui wilayah Tuparev, Plered, Ciwaru, Tol Plumbon, Palimanan hingga ke dalam wilayah Ponpes, pengamanan sudah mulai dilakukan dengan ketat.

Personel pengamanan yang terdiri dari TNI dan Polri, sudah mulai berjaga di jalur yang rencananya akan dilalui oleh SBY dari stasiun menuju ke tempat menginap ataupun menuju ke lokasi acara.

Bahkan di Ponpes Kempek, yang menjadi tempat acara, personil pengaman lebih banyak lagi. Puluhan personil TNI dengan senjata lengkap sudah mulai memasuki komplek pesantren.

Hingga saat ini persiapan penyambutan dan pengamanan masih terus dilakukan. SBY dijadwalkan tiba di Cirebon pada pukul 15.00 WIB dengan menggunakan kereta khusus. Lalu baru pada keesokan harinya, Senin (17/9) SBY akan menghadiri acara Munas PB NU.

Source

009832

16 Sep, 2012


-
Source: http://ademinblog.blogspot.com/2012/09/sby-naik-kereta-ke-cirebon-pengamanan.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Diterbitkan Oleh : Lebihunik.com

ARTIKEL TERKAIT