Indonesia sempat unggul 1-0 terlebih dulu di menit kelima. Namun gawang Indonesia kebobolan di menit-menit terakhir melalui tendangan penalti, setelah seorang pemain Indonesia menjatuhkan pemain AS di kotak terlarang. Setelah waktu normal selesai, adu penalti pun dilakukan. Ketiga eksekutor AS berhasil, sedangkan satu dari tiga algojo Indonesia gagal.
Total tim Indonesia menjalani tujuh pertandingan. Di fase grup, mereka menang 4-0 atas Belgia dan 2-0 atas Republik Irlandia, serta kalah 0-1 dari Jerman. Mereka lolos ke babak 16 besar dengan predikat juara grup H.
Di babak perdelapan final, anak asuhan pelatih Timo Scheunemann berhasil mengalahkan Arab Saudi lewat adu penalti. Sayangnya, di babak perempat final, langkah mereka dihentikan Jepang dengan skor 0-2. Dalam pertandingan penentuan peringkat, Indonesia kalah dari Meksiko 1-4, sebelum menyerah dari Amerika dengan adu penalti.
Berikut peringkat akhir Danone Nations Cup 2013:
1. Prancis
2. Brasil
3. Jepang
4. Republik Irlandia
5. Meksiko
6. Belanda
7. AS
8. Indonesia
9. Inggris
10.Rusia
11.Republik Ceko
12.Argentina
13.Spanyol
14.Kanada
15.Italia
16.Arab Saudi
17.Korea Selatan
18.Uruguay
19.Belgia
20.Jerman
21.Aljazair
22.China
23.Swiss
24.Belarusia
25.Chile
26.Turki
27.Maroko
28.Rumania
29.Afrika Selatan
30.Bulgaria
31.Ukraina
32.Tunisia
sumber | wowunic.blogspot.com | http://bola.viva.co.id/news/read/442512-indonesia-u-12-tempati-posisi-delapan-dunia
kabar silla 09 Sep, 2013
-
Source: http://wowunic.blogspot.com/2013/09/kerentim-indonesia-u-12-tempati-posisi.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com